oleh

Pelatih Persib Bandung Ungkap Kelemahan Timnya Meski Kalahkan Arema FC

Pelatih Persib Bandung Ungkap Kelemahan Timnya Meski Kalahkan Arema FC

Berita Bola | Kangbola.com – Meski senang dengan kemenangan Persib Bandung 2-1 atas Arema FC dalam laga ujicoba di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (18/3), pelatih Persib Mario Gomez mengatakan timnya masih memiliki sejumlah kelemahan. Pelatih Persib Bandung Ungkap Kelemahan Timnya Meski Kalahkan Arema FC

Pelatih Persib Bandung Ungkap Kelemahan Timnya Meski Kalahkan Arema FC

Dalam pertandingan ini, pemain asal Korea Selatan, Oh In Kyun, membuka keunggulan Persib melalui tendangan bebas di menit 25. Arema sempat menyamakan kedudukan lewat tandukan Dendi Santoso di menit 56.

Tuan rumah Persib Bandung akhirnya memastikan kemenangan di menit 82 melalui gol sundulan Airlangga Sucipto memanfaatkan umpan lambung Muchlis Hadi Ning.

Kedua tim sama-sama membuang peluang emas melalui titik penalti. Pemain Persib Ezechiel N’Douassel menyia-nyiakan hadiah penalti di menit kelima setelah tendangannya berhasil diblok oleh kiper Arema, Utam Rusdiana. Arema juga membuang peluang penalti di menit ke 69 setelah bola eksekusinya berhasil ditepis kiper Made Wirawan.

Kepada pers usai pertandingan, pelatih Persib, Mario Gomez, mengaku senang atas kemenangan timnya. Dia juga menilai performa Maung Bandung mulai menunjukkan kemajuan yang positif.

Namun dia menyayangkan para pemain masih belum bagus dalam memanfaatkan peluang. Dia juga mengatakan masih ada kelemahan dalam koordinasi antar pemain dan antar lini.

“Kami senang bisa menang. Kami juga mengalami perkembangan dari pertandingan terakhir kami sejak Piala Presiden lalu,” kata Mario Gomez.

“Tapi kami masih butuh meningkatkan kinerja dalam penyelesaian akhir. Kami punya peluang dari penalti, mungkin seharusnya kami bisa mencetak 3 gol.”

“Kami juga masih membuat kesalahan, yang pertama membuat pelanggaran di dalam kotak penalti, 3 pemain berbanding 1 pemain. Ini masalah kecil, tidak apa-apa, kami harus perbaiki ini,” jelas pelatih asal Argentina ini.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *