oleh

Marko Simic Enggan Remehkan Pertahanan Persela Lamongan

Marko Simic Enggan Remehkan Pertahanan Persela Lamongan

Berita Bola – Striker Persija Jakarta, Marko Simic, enggan meremehkan lini belakang dari Persela Lamongan yang bakal ia hadapi pada pekan lima Liga 1 2019, 22 Juni nanti, di Stadion Surajaya.

Performa Persela pada tiga laga awal memang kurang menawan. Dari tiga pertandingan, mereka dibobol sepuluh kali, dan belum pernah memperoleh kemenangan. Sejauh ini baru mengumpulkan satu poin saja.

Menurut Simic, catatan rekor tersebut bukan berarti membuat Persija bisa diunggulkan mencetak banyak gol. Ia berpikir, seluruh pemain tetap harus kerja ekstra ketika menantang Laskar Joko Tingkir.

“Semua tergantung pada tim, jika tim bisa membuat peluang untuk gol, maka akan lebih banyak gol, saya harapkan itu,” ucap Simic.

“Ini baru berjalan tiga laga, dan saya yakin Persela punya waktu cukup untuk memperbaiki pertahanan mereka. Jadi saya yakin mereka akan sangat menyulitkan kami meraih tiga poin,” tambah-nya.

Striker berpaspor Kroasia itu juga sadar bahwa Persela merupakan tim yang sangat kuat ketika tampil di hadapan publik sendiri. Selain itu, cuaca di Lamongan menurut Simic agak kurang bersahabat dengan dirinya.

“Lamongan jauh, tim yang bermain bagus ketika di kandang, kuat di kandang dan sangat sulit dihadapi ketika bermain di sana, juga sangat panas di sana.”

“Tapi kami memiliki istirahat yang baik, pelatih baru, pikiran kami sudah segar kembali dan kami mencoba mempersiapkan mental penuh untuk bermain di sana dan saya percaya kami bisa dapat hasil bagus di Lamongan.”

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *