oleh

Kesanggupan Sriwijaya FC Lanjutkan Kompetisi Mulai Dipertanyakan

Kesanggupan Sriwijaya FC Lanjutkan Kompetisi Mulai Dipertanyakan

Berita Bola | Kangbola.com – PT Liga Indonesia Baru (LIB) pertanyakan kesanggupan Sriwijaya FC untuk lanjutkan kompetisi Liga 1 Indonesia hingga akhir musim 2018 ini. Kesanggupan Sriwijaya FC Lanjutkan Kompetisi Mulai Dipertanyakan

Kesanggupan Sriwijaya FC Lanjutkan Kompetisi Mulai Dipertanyakan

Sriwijaya FC lakukan pertemuan dengan PT LIB selaku operator kompetisi Liga 1 Indonesia, dan bicarakan kisruh di klub Laskar Wong Kito tersebut. Dalam pertemuan tersebut, PT LIB dan Sriwijaya FC di antaranya membahas masalah internal dan keuangan klub. Selain itu, dibahas pula masalah tunggakan gaji staf pelatih dan pemain SFC.

Walau beberapa pemain Sriwijaya FC diketahui sudah pindah ke sejumlah klub lain yang berlaga di Liga 1 Indonesia, namun PT LIB tetap meminta Sriwijaya FC tak lepas tanggung jawab.

Diungkapkan Chief Operating Officer (COO) PT LIB, Tigor Shalomboboy, pihaknya berusaha meminta penjelasan dari pihak SFC terkait masalah yang tengah mereka hadapi saat ini. Termasuk pula masalah kesanggupan Sriwijaya untuk tetap lanjutkan kompetisi Liga 1 Indonesia hingga akhir musim.

“Ada dua hal yang mereka (Sriwijaya FC) sampaikan. Pertama, mereka sedang dalam tahap evaluasi terhadap manajemen internal. Saat ini di sisi manajemen, kami tahu ada pak Muddai Maddang yang ikut terlibat sebagai leader,” ujar Tigor seperti dilansir situs resmi Liga 1 Indonesia.

“Lalu yang kedua, mereka juga tengah lakukan evaluasi finansial, sejauh mana mereka akan bisa survive dan ikuti kompetisi hingga akhir musim. Dari dua hal itu, mereka minta waktu sampai September untuk sampaikan hasilnya kepada kami,” tambahnya.

Selain itu, PT LIB rencananya akan lakukan pemantauan khusus terhadap Sriwijaya terkait masalah ini. Tapi selain itu, PT LIB juga mendesak SFC untuk segera selesaikan masalah tunggakan gaji para pemain dan staf pelatih.

“Tapi saat ini ada hal-hal yang urgent, terutama terkait tunggakan gaji pemain yang harus segera dibayarkan. Bagaimanapun juga terdapat aturan melingkupi persoalan gaji. Jika hal itu dilanggar, tentunya akan ada konsekuensi hukuman terhadap mereka,” tegas Tigor.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *