oleh

Julen Lopetegui Tak Akan Biarkan Luka Modric Tinggalkan Real Madrid

Julen Lopetegui Tak Akan Biarkan Luka Modric Tinggalkan Real Madrid

Berita Bola | Kangbola.com – Pelatih Real Madrid Julen Lopetegui angkat bicara menanggapi rumor kepergian Luka Modric dari Santiago Bernabeu. Sang pelaitih menegaskan Los Blancos tidak berniat mengizinkan Luka Modric meninggalkan klub. Julen Lopetegui Tak Akan Biarkan Luka Modric Tinggalkan Real Madrid

Julen Lopetegui Tak Akan Biarkan Luka Modric Tinggalkan Real Madrid

Luka Modric tidak bermain saat juara Eropa itu mengklaim kemenangan 3-1 atas Juventus di laga International Champions Cup (ICC), Minggu (5/8) pagi WIB. Absennnya bintang asal Kroasia itu makin memanaskan isu kepindahannya musim panas ini.

Sejumlah laporan sebelumnya telah menyampaikan bahwa Real Madrid akan terbuka untuk penawaran bagi playmaker berusia 32 tahun itu, dengan Inter Milan dikabarkan berada di antara para pelamar potensial.

Namun, Julen Lopetegui menepis rumor tersebut. Dia menegaskan bahwa mantan bintang Tottenham Hotspur tidak akan meninggalkan Bernabeu.

“Presiden (Real Madrid, Florentino Perez) telah memberikan jawaban, saya tidak perlu menyampaikan hal lain untuk ditambahkan,” kata Lopetegui kepada Daily Mail.

“Modric adalah pemain luar biasa, kami menunggunya dengan tangan terbuka. Saya berbicara dengannya setelah Piala Dunia dan kami akan lihat apakah dia bisa bermain pada 15 Agustus (melawan Atletico Madrid di Piala Super Eropa).

“Saya mengatakan kepadanya bahwa dia adalah seorang pemain yang saya sukai, saya mencintainya dan dia tahu itu. Dia akan senang dengan proposal (penawaran) yang dia terima di sini.”

“Dia akan senang bermain sepak bola, seperti yang sudah ada, di Real Madrid. Luka adalah pemain Madrid dan akan terus berlanjut, saya tidak ragu. Kami senang menikmatinya dan kami akan terus melakukannya,” ujar Lopetegui.

Modric, yang telah memenangkan empat trofi Liga Champions di antara sederet gelar juara yang diraihnya Los Blancos, masih terikat kontrak di ibukota Spanyol hingga 2020.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *