oleh

Belum Perpanjang di MU, Newcastle United Coba Kontak Paul Pogba

Eks Newcastle United, Chris Waddle mendesak mantan klubnya untuk memboyong Paul Pogba dari MU di bursa transfer berikutnya.

Setelah dibeli oleh Pangeran Arab Saudi, tim berjuluk The Magpies dipastikan akan mendapatkan suntikan dana besar untuk mendatangkan wajah baru ke St, James’ Park. Sejumlah pemain berlabel bintang terus dikaitkan akan bergabung.

Namun, Chris Waddle meminta agar Newcastle United membawa Paul Pogba. Untuk mendapatkan tanda tangan pemain sepak bola asal Perancis sepertinya tidak akan menemukan kendala. Pasalnya, sang pemain hingga kini belum menandatangani kontrak baru dengan Mancheter United. Seperti diketahui, masa kerjanya akan berakhir di Old Trafford pada Juni 2022 mendatang.

Di sisi lain, Paul Pogba juga diminati oleh Juventus. Raksasa Liga Italia diberitakan sangat ngebet untuk memulangkannya kembali ke Turin. Ia dinilai bakalan cocok dengan gaya melatih Massimiliano Allegri.

Akan tetapi, Chris Waddle mengharapkan agar Newcastle United bisa membujuknya bermain untuk The Magpies di bursa transfer berikutnya.

Berbicara kepada The Sun, Chris Waddle mengatakan kontrak Paul Pogba akan segera berakhir. Ia menyebutkan sekarang ini mantan klubnya sedang ramai diperbincangkan, tetapi uang yang berbicara.

Waddle menyebutkan jika mereka menjual mimpi tentang apa yang ingin diraih oleh Newcastle United, maka semuanya mungkin terjadi. Legenda sepak bola The Magpies berusia 60 tahun juga menyarankan agar petinggi klub juga harus berani menggoda tim-tim besar Liga Inggris dan Eropa lainnya dalam datangkan pemain.

Menurutnya, jika tim putih hitam inginkan pemain bintang Bayern Munchen mantan klubnya harus menguji mereka. Ia juga meminta agar berani datang pemain seperti Eden Hazard dengan awal pinjaman dan kemudian mempermanenkannya.

Sebagai informasi, posisi Newcastle United kini berada di peringkat ke 19 klasemen Liga Inggris. Usai jeda internasional, anak asuh Steve Bruce akan melawan Tottenham Hotspur pada hari Minggu (17/10) malam WIB. Menarik ditunggu apakah The Magpies bisa memboyong Paul Pogba atau tidak.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *