oleh

Barcelona Kirim 13 Pemain di Babak 16 Besar Piala Dunia

Barcelona Kirim 13 Pemain di Babak 16 Besar Piala Dunia

Berita Bola | Kangbola.com – Barcelona mengalahkan Real Madrid untuk jumlah pemain terbanyak di babak 16 besar Piala Dunia 2018. Ada 13 pemain Blaugrana versus 12 pemain Los Blancos. Koreksi jika salah. Barcelona Kirim 13 Pemain di Babak 16 Besar Piala Dunia

Barcelona Kirim 13 Pemain di Babak 16 Besar Piala Dunia

Real Madrid berhasil mengirimkan 12 wakilnya di babak 16 besar Piala Dunia 2018, enam di timnas Spanyol, masing-masing dua dalam skuad Brasil dan Kroasia, serta masing-masing satu di Portugal serta Prancis.

Sementara itu kita akan melihat tiga pemain Barcelona nanti malam, Sabtu jam 21.00, pada laga Prancis vs Argentina. Mereka adalah Ousmane Dembele dan Samuel Umtiti di skuad Les Bleus, dan Lionel Messi di Albiceleste. Sebenarnya ada bek legendaris Javier Mascherano di sini, tapi dia sudah terlanjur cari duit banyak di China.

Setelah itu hanya ada satu pemain Barca pada laga Minggu dinihari antara Uruguay vs Portugal, si tukang gigit pada empat tahun lalu, Luis Suarez. Laga Spanyol vs Rusia pada Minggu malam adalah yang terbanyak menyumbangkan pemain Blaugrana: Andres Iniesta, Jordi Alba, Sergio Busquets, dan Gerard Pique.

Setelah itu berturut-turut ada dua pemain pada laga Brasil vs Meksiko, dan masing-masing satu untuk Kroasia vs Denmark, Belgia vs Jepang, serta Kolombia vs Inggris. Lihat daftar selengkapnya kontribusi para pemain Barcelona pada babak 16 besar:

Prancis vs Argentina: Ousmane Dembele, Samuel Umtiti (Les Bleus), Lionel Messi
Uruguay vs Portugal: Luis Suarez
Spanyol vs Rusia: Andres Iniesta, Jordi Alba, Sergio Busquets, Gerard Pique
Kroasia vs Denmark: Ivan Rakitic
Brasil vs Meksiko: Philippe Coutinho, Paulinho
Belgia vs Jepang: Thomas Vermaelen
Swedia vs Swiss: Tidak ada.
Kolombia vs Inggris: Yerry Mina (Kolombia)

Seharusnya ada 14 pemain Barca di sini, namun kiper Marc-Andre ter Stegen pulang lebih awal karena Jerman tersisih di babak penyisihan grup. Demikian juga ada yang namanya Nelson Semedo, pemain Portugal. Tapi dia tidak masuk skuad Selecao untuk Piala Dunia kali ini.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *