oleh

Alasan Rafinha Sama Sekali Ogah Kembali ke Barcelona

Alasan Rafinha Sama Sekali Ogah Kembali ke Barcelona

Berita Bola | Kangbola.com – Pemain Barcelona yang tengah dipinjamkan ke Inter Milan, Rafinha, tak ingin sedikitpun kembali ke Camp Nou. Sayangnya, biaya transfer pemain tersebut jadi ganjalan baginya untuk terus menetap di Italia. Alasan Rafinha Sama Sekali Ogah Kembali ke Barcelona

Alasan Rafinha Sama Sekali Ogah Kembali ke Barcelona

Rafinha yang bernama lengkap Rafael Alcantara do Nascimento itu telah berada di San Siro sejak Januari lalu, dan dikabarkan ingin tetap berada di Italia.

Namun media Italia, Calciomercato, mengatakan biaya transfer Rafinha bisa menjadi penghalang untuk wujudkan impiannya pindah secara permanen ke Inter Milan. Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, sebelumnya diberitakan tak masukkan pemain lulusan La Masia itu sebagai bagian dari rencana masa depannya.

Namun Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez, tertarik pada pemain berusia 25 tahun kelahiran Brasil itu. Ini berarti, sang raksasa Catalan menetapkan harga jual yang tinggi untuk gelandang tersebut, yakni inginkan sekitar 35 juta euro (595 miliar rupiah) ditambah bonus tiga juta euro (51 miliar rupiah).

Rafinha telah membuat 48 penampilan untuk Barcelona sejak ia memulai debutnya pada 2011 lalu. Musimnya di Inter Milan adalah masa peminjaman kedua baginya, setelah sebelumnya ia sempat bermain untuk Celta Vigo selama satu musim.

La Beneamata memang memiliki pilihan untuk membeli pemain tersebut dengan harga 35 juta euro (Rp595 miliar), seperti yang telah disepakati sebelumnya. Tim Serie A itu diperkirakan akan berusaha menurunkan harga itu jika mereka gagal lolos ke Liga Champions tahun depan.

Nerazurri saat ini duduk di posisi kelima pada papan klasemen Serie A Italia, di mana finish empat besar di akhir musim menjadi syarat untuk bisa ikut dalam kompetisi antar klub paling elit Eropa itu.

Inter berselisih hanya satu poin di belakang AS Roma dan Lazio, yang masing-masing menempati posisi ketiga dan keempat, dengan hanya empat pertandingan tersisa.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *