oleh

Persib Bandung Berambisi Lewati September Dengan Catatan Sempurna

Persib Bandung Berambisi Lewati September Dengan Catatan Sempurna

Berita Bola | Kangbola.com – Persib Bandung saat ini benar-benar tak sabaran lagi ingin bisa menutup bulan September dengan sempurna. Artinya jelas, mereka harus bisa sapu bersih semua laga tersisa bulan ini juga. Persib Bandung Berambisi Lewati September Dengan Catatan Sempurna

Persib Bandung Berambisi Lewati September Dengan Catatan Sempurna

Adalah sosok pelatih Persib Bandung Mario Gomez yang tegaskan siap sapu bersih empat laga di bulan September ini. Dua kemenangan melawan kubu Arema FC dan Pusamania Borneo FC menurut Gomez bisa menjadi modal berharga untuk menuntaskan semua impian mereka di bulan ini juga.

Bukan hanya melawan Arema dan Borneo saja, setidaknya masih ada dua laga tersisa saat melawan kubu Persija Jakarta pada tanggal 23 September dan Madura United pada tanggal 29 September. Gomez tak peduli siapa lawan selanjutnya kecuali hanya pikirkan kemeangan.

“Kami (Persib Bandung) kalau bisa mau menutup bulan ini dengan hasil yang sempurna saja. Kalau kami bisa dapat dua kemenangan lagi sudah pasti posisi pertama akan aman,” ujar Mario Gomez.

Dua laga tersisa di September ini rencananya akan dimainkan di kandang, Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Wajar jika sang pelatih jadi optimis peluang menang sudah ditangan mereka.

“Jelas, hal ini bisa motivasi kami akan berlipat saat harus bermain di kandang sendiri. Bermain di hadapan Bobotoh adalah sangat penting untuk bisa menghadapi dua tim yang sangat kuat di kompetisi ini. Semoga saja selama bermain di kandang para Bobotoh bisa terus memadati stadion untuk mendukung kami agar menang,” pungkasnya.

Senada dengan sang pelatih, pemain bek Ardi Idrus juga berhasrat bisa berikan hal spesial untuk Bobotoh. Mereka akan bertanding lawan Persija Jakarta, Minggu 23 September 2018 nanti. Mimpi Ardi bersama timnya untuk raih tiga poin sangat besar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pukul 15.30 WIB tersebut.

“Melawan Persija Jakarta kami akan bermain habis-habisan. Kami ingin berikan kemenangan dan menampilkan permainan terbaik buat semua Bobotoh.”

“Sebagai pemain kami harus terus bertekad untuk menang, karena harus bisa menjaga posisi kami di puncak. Pokoknya tahun ini Persib Bandung harus bisa jadi juara,” pungkas Idrus.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *