Nacho Minta Gareth Bale Tak Perlu Merasa Harus Gantikan Ronaldo
Berita Bola | Kangbola.com – Semua orang berpikir Gareth Bale akan jadi pengganti Cristiano Ronaldo di Real Madrid, tapi bek Nacho Fernandez minta sang pemain Wales tak perlu repot-repot untuk itu. Nacho Minta Gareth Bale Tak Perlu Merasa Harus Gantikan Ronaldo
Jose Ignacio Fernandez Iglesias alias Nacho, bersikeras Gareth Bale tidak harus membuktikan apa pun saat mantan pemain Tottenham Hotspur itu berada di bawah tuntutan untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Ronaldo.
Bale mencetak gol dalam kemenangan Real Madrid 2-0 atas Getafe di pertandingan pertama Liga Spanyol di bawah asuhan pelatih baru Julen Lopetegui, Senin dinihari.
Berbicara setelah pertandingan, Nacho mengatakan kepada situs resmi klub: “Dalam kasus Bale, dia tidak harus mengikuti jejak Ronaldo. Dia (Ronaldo) sudah meninggalkan warisan di sini. Bale adalah pemain yang sangat penting bagi kami dan telah memenangkan banyak hal di sini dan dia tidak harus membuktikan apa pun kepada siapa pun.”
“Dia memiliki kepercayaan dari semua orang dan tentunya dia akan melakukannya dengan sangat baik. Para suporter mendukung Bale dan dia sangat senang di Real Madrid.”
Gol dari Dani Carvajal – gol pertamanya di Liga Spanyol sejak April 2014 – dan satu gol Bale di babak kedua sudah cukup untuk memberikan kemenangan kepada skuad besutan Lopetegui. Kemenangan ini bisa mengurangi rasa sakit akibat kekalahan Piala Super Eropa mereka pada hari Kamis pekan silam dari rival satu kota, Atletico.
Los Blancos tidak pernah benar-benar dipaksa mencapai performa terbaiknya untuk menang karena Getafe gagal melakukan serangan yang berarti sampai menit akhir laga..
Nacho menambahkan: “Kami senang dengan kemenangan ini. Kami ingin memulai [musim] dengan baik dan kami melakukannya dari awal. Tim sangat fokus dan serius. Kami ingin menang dan memulai dengan baik di depan pendukung kami.”
“Kami adalah tim yang ambisius dan kami selalu menginginkan lebih. Kami mengendalikan pertandingan dan kami sangat senang dengan pertandingan ini (melawan Getafe). Kami harus melanjutkan kepercayaan diri ini.”
Komentar