Gylfi Sigurdsson Masuk Timnas Islandia Meski Sedang Cedera
Berita Bola | Kangbola.com – Timnas Islandia secara mengejutkan panggil gelandang Everton, Gylfi Sigurdsson yang menutup musim ini dengan cedera lutut, masuk dalam skuad Piala Dunia pertama negara tersebut. Gylfi Sigurdsson Masuk Timnas Islandia Meski Sedang Cedera
Yang lebih mengejutkan, Timnas Islandia tetap memanggil Gylfi Sigurdsson walau ia sudah tak pernah bermain untuk Everton sejak 10 Maret lalu.
Selain pemain Everton Gylfi Sigurdsson, ada pula pemain Burnley Johann Berg Gudmundsson dan Aron Gunnarsson dari Cardiff City yang juga dimasukkan dalam daftar 23 pemain Timnas Islandia.
Islandia akan memulai turnamen Piala Dunia di Rusia pada 14 Juni dan akan langsung membuka pertarungan mereka di ajang tersebut dengan hadapi runner-up Piala Dunia 2014, Argentina, di Moskow.
Berikut ini ke-23 anggota skuad Timnas Islandia untuk Piala Dunia 2018:
Kiper: Hannes Thor Halldorsson (Randers FC), Runar Alex Runarsson (FC Nordsjælland), Frederik Schram (FC Roskilde).
Bek: Kari Arnason (Aberdeen), Ari Freyr Skulason (K.S.C. Lokeren Oost-Vlaanderen), Birkir Mar Saevarsson (Hammarby), Sverrir Ingi Ingason (FC Rostov), Hordur Magnusson (Bristol City), Holmar Orn Eyjolfsson (Maccabi Haifa), Ragnar Sigurdsson (FC Rostov).
Gelandang: Johann Berg Gudmundsson (Burnley), Birkir Bjarnason (Aston Villa), Arnor Ingvi Traustason (Malmo FF), Emil Hallfredsson (Udinese), Gylfi Sigurdsson (Everton), Olafur Ingi Skulason (Kardemir Karabukspor), Rurik Gislason (FC Nurnberg), Samuel Fridjonsson (Valerenga), Aron Gunnarsson (Cardiff City).
Penyerang: Alfred Finnbogason (FC Augsburg), Bjorn Bergmann Sigurdarson (FC Rostov), Jon Dadi Bodvarsson (Reading), Albert Gudmundsson (PSV Eindhoven).
Komentar