Site icon KANGBOLA

Gelandang Stoke City Nilai Skuat Setan Merah Belum Ideal

Gelandang Stoke City Nilai Skuat Setan Merah Belum Ideal

Berita Bola | Kangbola.com – Skuad yang dimiliki Manchester United saat ini masih jauh dari ideal. Menurut gelandang Stoke City, Charlie Adam, Tim Setan Merah butuh tambahan lima pemain lagi jika mereka ingin menjadi penantang serius dalam perebutan gelar Liga Premier. Gelandang Stoke City Nilai Skuat Setan Merah Belum Ideal

Manajer Manchester United Jose Mourinho sebenarnya sudah menghabiskan dana sebesar 70 juta poundsterling atau setara Rp1,3 triliun untuk membeli tiga pemain tak terkenal di musim panas ini, yakni Diogo Dalot, Fred, dan Lee Grant.

Pelatih asal Portugal itu masih berharap bisa mendatangkan dua amunisi baru sebelum jendela transfer ditutup pada 9 Agustus 2018. Dia ingin mendatangkan satu bek tengah baru dan satu gelandang.

Tapi tampaknya hal itu sulit terwujud. Pasalnya manajemen Setan Merah tak akan mengeluarkan dana lagi sebelum Mourinho merampingkan skuad yang ada. Artinya dia melepas dulu beberapa pemain yang dianggap sudah tak masuk rencananya.

Mengomentari situasi yang dihadapi Manchester United itu, Charlie Adam justru mengatakan bahwa bukan cuma dua pemain yang harus didatangkan MU, melainkan lima pemain baru lagi, jika mereka ingin mengejar trofi juara Liga Premier musim 2018-19.

Menurut mantan pemain Liverpool itu, stok pemain yang dimiliki MU masih terbatas. Sekurangnya mereka burtuh tambahan lima pemain lagi jika ingin menutup kesenjangan kualitas dengan juara Manchester City.

Ditanya oleh BBC Sport berapa banyak pemain baru yang harus dilakukan Mourinho, Adam menjawab: “Lima pemain, sudah cukup. ??Mereka (MU) membutuhkan bek kiri baru, pemain tengah, seorang gelandang. Mereka juga harus mendapatkan yang terbaik dari (Alexis) Sanchez entah bagaimana. Mungkin mereka juga perlu mendapatkan yang lain di belakang (Romelu) Lukaku? ”

Sebagai perbandingan, Adam mengatakan bahwa mantan klubnya Liverpool kini hanya membutuhkan satu atau dua pemain lagi untuk menyempurnakan tim dalam usaha mendapatkan mahkota juara.

Exit mobile version