oleh

Gaizka Mendieta Dukung Keputusan Pelatih Spanyol Coret Alvaro Morata

Gaizka Mendieta Dukung Keputusan Pelatih Spanyol Coret Alvaro Morata

Berita Bola | Kangbola.com – Mantan penggawa Timnas Spanyol, Gaizka Mendieta, dukung keputusan Julen Lopetegui yang tak menyertakan Alvaro Morata ke Piala Dunia 2018 Rusia. Gaizka Mendieta Dukung Keputusan Pelatih Spanyol Coret Alvaro Morata

Gaizka Mendieta Dukung Keputusan Pelatih Spanyol Coret Alvaro Morata

Juru taktik La Roja itu hanya menambahkan dua penyerang pada skuadnya, yaitu Diego Costa dan Rodrigo, serta tidak memasukkan nama penyerang Chelsea tersebut dalam tim.

Diyakini buruknya performa Morata di musim perdana bersama The Blues menjadi alasan Lopetegui untuk tidak memasukkan namanya.

“Ini momen-momen sulit bagi seorang pesepakbola. Keputusan ini tidak indah, Morata layak masuk dalam skuad,” ujar Julen Lopetegui saat umumkan skuad Timnas Spanyol, Mei lalu.

“Saya mempunyai pendapat penting dan ini menyakitkan, tapi saya telah mengeluarkan keputusan,” tambahnya.

“Saya sudah bicara dengan pihak-pihak yang saya harus ajak berdiskusi dan saya tidak akan sebutkan siapa orangnya,” tandas Lopetegui.

“Saya punya banyak keraguan. Untuk membuat daftar 23 pemain merupakan keputusan yang sulit,” ungkapnya.

“Kami memilih tiga orang pemain lainnya yang berada dalam kondisi baik. Menyertakan empat pemain di lini depan bukan sesuatu yang kami inginkan. Jadi ini sepenuhnya karena alasan sepak bola,” tandas Lopetegui.

Sementara itu eks Valencia dan FC Barcelona, Gaizka Mendieta, yakin Spanyol punya pemain-pemain terbaik di lini lain sehingga kuota lini depan harus dikorbankan.

“Jika Anda melihat posisi-posisi lainnya, saya rasa kami mempunyai pemain-pemain terbaik di dunia,” ujar Mendieta.

“Jadi saya tidak khawatir soal berapa banyak striker yang ada di tim sebab Spanyol mempunyai banyak pemain yang mampu merumput di seluruh lapangan. Saya rasa mempermudah memahami keputusan Lopetegui,” tandasnya.

“Mereka akan mendapatkan pemain-pemain cedera, pemain-pemain yang terkena larangan berlaga sepanjang turnamen dan hal-hal lainnya yang harus dipertimbangkan. Jadi saya rasa Lopetegui telah mempunyai rencana A, B dan C. Itu yang terpenting,” tegas Mendieta.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *