oleh

Atletico Madrid Ancam Dominasi Real Madrid dan Barcelona di Liga Spanyol

Atletico Madrid menjelma menjadi kekuatan mapan anyar di La Liga. Los Colchoneros mendobrak dominasi Barcelona dan Real Madrid, yang selama ini menguasai kancah sepak bola Spanyol. Musim lalu, Atletico sukses meraih gelar juara La Liga.

Musim ini, perlawanan Atletico terhadap dominasi Barcelona dan Real Madrid terus berlanjut. Tak mau kembali menjadi pemeran pembantu di La Liga, Los Colchoneros mengumpulkan pemain-pemain terbaik di skuadnya.

Upaya Atletico ini menjadikan mereka sebagai salah satu tim dengan skuad paling mentereng di La Liga. Bahkan, mereka sukses mendominasi starting eleven termahal La Liga.

Ada lima pemain Atletico yang masuk ke dalam starting eleven yang disusun laman Transfermarkt tersebut. Mereka adalah: Jan Oblak, Jose Maria Gimenez, Marcos Llorente, Joao Felix, dan Antoine Griezmann.

Selain lima pemain tersebut, ada pemain-pemain lain yang juga masuk dalam starting eleven ini. Siapa saja para pemain yang masuk ke dalam starting eleven tersebut? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

Jan Oblak

Di sektor penjaga gawang dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 ada nama Jan Oblak. Penjaga gawang Atletico Madrid ini ditaksir memiliki banderol 70 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Slovenia berusia 28 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal kedua di Atletico Madrid dan keempat di La Liga.

Sergino Dest

Sergino Dest menempati posisi fullback kanan dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022. Penggawa Barcelona tersebut ditaksir memiliki banderol 30 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Amerika Serikat berusia 20 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal ketujuh di Barcelona dan ke-38 di La Liga.

Jose-Maria Gimenez

Jose-Maria Gimenez menempati satu posisi di jantung pertahanan starting eleven termahal di La Liga 2021/2022. Penggawa Atletico Madrid ini ditaksir memiliki banderol 60 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Uruguay berusia 26 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal keempat di Atletico Madrid dan kesembilan di La Liga.

Jules Kounde

Sebagai partner Gimenez di jantung pertahanan starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 ada nama Jules Kounde. Penggawa Sevilla FC ini ditaksir memiliki banderol 60 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Prancis berusia 22 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal di Sevilla dan kesembilan di La Liga.

Ferland Mendy

Ferland Mendy terpilih menempati sektor fullback kiri dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022. Pemain Real Madrid ini ditaksir memiliki banderol 50 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Prancis berusia 26 tahun tersebut berstatus sebagai pemain termahal keenam di Real Madrid dan ke-17 di La Liga.

Pedri

Di jantung permainan starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 ada sosok Pedri. Pemain Barcelona tersebut ditaksir memiliki banderol 80 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Spanyol berusia 21 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal kedua di Barcelona dan La Liga.

Frenkie de Jong

Sebagai partner Pedri di ruang mesin ada sosok Frenkie de Jong. Pemain Barcelona tersebut ditaksir memiliki banderol 90 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Belanda berusia 24 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal di Barcelona dan La Liga.

Mikel Oyarzabal

Di sektor sayap kiri dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 ada sosok Mikel Oyarzabal. Pemain Real Sociedad tersebut ditaksir memiliki banderol 70 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Spanyol berusia 24 tahun tersebut berstatus sebagai pemain termahal di Real Sociedad dan termahal keempat di La Liga.

Marcos Llorente

Marcos Llorente menempati posisi sayap kanan dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022. Pemain Atletico Madrid ini ditaksir memiliki banderol 80 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Spanyol 26 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal di Atletico Madrid dan termahal kedua di La Liga.

Joao Felix

Satu posisi di lini depan dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 ditempati Joao Felix. Penggawa Atletico Madrid ini ditaksir memiliki banderol 70 juta euro.

Dengan banderol tersebut, pemain Portugal 21 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal kedua di Atletico Madrid dan keempat di La Liga.

Antoine Griezmann

Posisi terakhir di lini depan sekaligus dalam starting eleven termahal di La Liga 2021/2022 diisi oleh Antoine Griezmann.

Pemain Atletico Madrid ini ditaksir memiliki banderol 50 juta euro. Dengan banderol tersebut, pemain Prancis 30 tahun ini berstatus sebagai pemain termahal keenam di Atletico Madrid dan ke-17 di La Liga.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *